Mal Pelayanan Publik (MPP) Bulukumba Mulai Difungsikan Awal Tahun 2024

STARNEWSID.COM,BULUKUMBA — Kehadiran Mal Pelayanan Publik Kabupaten Bulukumba menjadi salah satu sarana yang akan mendukung berbagai bentuk layanan kepada masyarakat.

Persiapan pemanfaatan Mal Pelayanan Publik tengah dilakukan saat ini. Asistensi Ekonomi dan Pembangunan Asdar Bennu memimpin rapat persiapan di ruang Sekretaris Daerah, Kamis 28 Desember 2023.

Bacaan Lainnya

Hadir beberapa Kepala OPD terkait yakni, Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Umrah Aswani, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Andi Sufardiman, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Dedi Rahmadi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang diwakili Kabid Tata Ruang Agus Wijaya, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Feryawan Z. Fahmi, Kadis Kominfo dan Persandian Daud Kahal, Kepala Bagian Hukum, Kabag Organisasi, dan Kabag Ekbang, serta beberapa pejabat OPD lainnya.

Untuk langkah awal persiapan adalah identifikasi kesiapan Organisasi Perangkat Daerah yang akan menempati Mal Pelayanan Publik, mengajukan izin Ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) terkait kesiapan sarana dan prasarana, dan identifikasi kesiapan counter untuk 16 jenis layanan.

Selanjutnya, pada rapat tersebut juga dibahas kesiapan unit pengelola yang akan mengkoordinir dan mengatur semua jenis layanan, baik perizinan, dokumen kependudukan, perpajakan, BPJS, Taspen, dan beberapa layanan perbankan, termasuk keimigrasian yang diharapkan bisa membuka layanan di Mal Pelayanan Publik.

“Insya Allah diupayakan semua OPD yang terkait sudah dapat melakukan langkah-langkah persiapan dan kita akan meminta kesiapan Bapak Bupati untuk melakukan soft launching sekitar tanggal 10 Januari 2024, dan rencana peresmian pada saat peringatan Hari Jadi Bulukumba 4 Februari 2024, ujar Asdar Bennu.

Sementara itu Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Umrah Aswani, berharap dengan difungsikannya Mal Pelayanan Publik akan menjadi indikator yang menunjukkan semakin meningkatnya kualitas layanan publik di Bulukumba.

“Ini salah satu bentuk komitmen Bupati dan Wakil Bupati Bulukumba untuk menghadirkan sarana yang akan lebih menjamin layanan yang lebih baik dan lebih berkualitas sesuai dengan Visi dan Misinya,” ungkapnya.

Dikatakan pihaknya akan segera melakukan langkah-langkah persiapan termasuk pembentukan unit pelaksana teknis dalam mengelola Mal Pelayanan Publik.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *