Bupati Bulukumba Siap Jadi Atlet Domino dan Ikut Seleksi Liga PORDI Cup Sulsel

Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf

STARNEWSID.COM, BULUKUMBA– Pengurus Wilayah Persatuan Olahraga Domino Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan (Pengwil PORDI Prov. Sulsel) terus mensosialisasikan tentang pelaksanaan even perdana ditingkat Provinsi yaitu Liga PORDI Cup I Sulsel.

Usman Genda sebagai Ketua Panitia, ditemui awak media di sekretariat PORDI, menjelaskan tahapan Liga PORDI Cup 1 Sulsel.

Even ini akan dibuka seluas luasnya untuk para pencinta dan penggemar olahraga Domino se-Sulsel. Liga PORDI Cup I Sulsel ini akan di mulai seleksi awalnya dari tingkat Kecamatan se-Sulsel, dan pemenang 10 besar dari kecamatan akan bertanding mewakili kecamatannya bertanding di tingkat kabupaten, begitupun pemenang 10 besar di tingkat kabupaten akan lanjut bertanding di tingkat provinsi mewakili kabupatennya.

Bacaan Lainnya

Secara otomatis pertandingan ditingkat Provinsi akan diikuti oleh masing-masing 10 pasang dari seluruh kabupaten/kota se-Sulsel, dan pertandingan ditingkat Provinsi ini akan memperebutkan sertifikat atlit PORDI, hadiah total 135 Juta, dan 20 pasang ticket bertanding di Liga PORDI tingkat Nasional.

“Liga PORDI Cup I ini akan di buka seluas-luasnya bagi para pencinta olahraga Domino ini, tahapan seleksi peserta kami lakukan dari tingkat kecamatan sampai ke tingkat provinsi, untuk kami dapatkan 20 pasang atlit Domino Sulsel, yang akan kirim bertanding di Liga Pordi tingkat nasional mewakili Provinsi Sulawesi Selatan,” jelas Uge, sapaan akrab Usman Genda.

Mendengar hal itu, Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf sangat merespon dengan baik giat Liga Olahraga Domino yang dilakukan Pengurus Wilayah PORDI Sulsel ini, bahkan Andi Utta sapaan akrab Bupati Bulukumba ini, saat dikonfirmasi langsung via whatsappnya, menegaskan siap menjadi salah satu peserta atlet olahraga Domino untuk kabupaten Bulukumba.

“Main Domino itu sangat melatih kita dalam berpikir tidak jauh beda dengan permainan catur, harus punya strategi dalam menurunkan kartu,” terangnya.

Lebih lanjut Andi Utta menyampaikan bahwa dia akan mengikuti semua rangkaian dan tahapan seleksinya untuk menjadi atlet Domino dan siap mewakili Kabupaten Bulukumba.

“Saya hobbi main Domino, makanya saya ingin ikut Liga Pordi Cup I Sulsel, dan siap mengikuti segala bentuk seleksi untuk menjadi atlet domino.

Kalau saya harus bertanding bersama pencinta Domino di Bulukumba, mulai dari tingkat kecamatan, berarti saya ikuti itu.

Semoga saya bisa lolos pada tahapan seleksi hingga tingkat provinsi dan bisa menjadi atlit Domino mewakili Kabupaten Bulukumba dan Provinsi Sulawesi Selatan bertanding di Liga tingkat Nasional, Insha Allah,” tegas dan harap Andi Utta.

Bupati Bulukumba yang akrab disapa Andi Utta ini juga, ternyata salah satu personil Pengurus Besar (PB) PORDI dan dia menempati Posisi Wakil Ketua Dewan Pengawas bersama dengan Andi Iwan Darmawan Aras (AIA), dan di ketuai oleh Irjend Pol (Purn) . DR Burhanuddin Andi. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *