BPN Buka Layanan Masiga  di Pasar Sentral Pangsid

STARNEWSID.COM, SIDRAP — Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Sidrap membuka layanan sertifikat Masiga di Pasar Sentral Sidrap setiap hari pasar, dimulai hari ini, Rabu, 8 juni 2022.

Kepala BPN Sidrap H. Muhammad Naim, S.Sit, MH didampingi Kepala Seksi Penetapan Hak dan Pendaftaran, Sudirman, S.Sit, MH mengatakan, Masiga adalah singkatan dari melayani sertifikat tiga layanan tiga Jam, yang jadwalnya setiap hari pasar yakni Senin dan Rabu.

Pelayanan sertifikat selama tiga jam meliputi layanan, Roya, peralihan hak, dan perubahan hak.

Bacaan Lainnya

Kepala BPN Sidrap, Muh. Naim mengatakan, pelaksanaan layanan sertifikat melalui satuan tugas melibatkan semua staf dengan tujuan lebih mendekatkan staf atau pegawai BPN kepada masyarakat luas sebagai inovasi untuk mempercepat dan mempermudah proses penyelesaian pertanahan di Kabupaten Sidrap tanpa harus ke kantor BPN.

“Semoga pelayanan kedepannya terus dilakukan dengan mengutamakan pelayanan langsung,” ujarnya.

Kedepannya kata Naim, BPN Sidrap terus berinovasi agar permasalahan sertifikat tanah di Sidrap dapat di selesaikan dengan membuka stand BPN di setiap pasar di Sidrap dengan tujuan memudahkan masyarakat mengurus sertifikatnya. (tan/met)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *